Jumat, 26 Agustus 2011

Ex- Bintang Arsenal


Seperti sudah kita ketahui banyak bintang Arsenal yang pergi meninggal kan arsenal, yang terbaru adalah Cesc Fabregas dan Samir Nasri, tapi pertanyaan besar muncul , apakah mereka tetap bersinar di klub baru nya, seperti yang sudah-sudah banyak bintang arsenal yang sinar nya meredup setelah hijrah dari arsenal, sebut saja Thiery Henry, Patric Veira, Alexsander Helb,Emanuel Adebayor dll. 

Thiery Henry merupakan legenda arsenal, dia adalah bomber kelas dunia. Saat di datang kan dari juventus permainan nya pun tidak terlalu mentereng, namun berkat tangan dingin pelatih Arsen Wenger dia menjelma menjadi salah satu bomber paling di takuti di ranah britania raya, bahkan dunia. Namun
hal itu tidak menjadi garansi bagi nya untuk sukses bermain di klub lain, pada tahun 2007 henry memutuskan untuk pindah ke Barcelona, namun permainan henry disana tak secemerlang saat bersama arsenal. Kedatangan bomber-bomber baru di barcelona juga semakin mendesak keberadaan henry, hal ini yang menjadi salah satu faktor ia tidak memperpanjang kontrak nya bersama barcelona dan lebih memilih melanjutkan karir nya di liga amerika bersama New York Red Bull.

Patric Viera, merupakan seorang gelandang tangguh saat bersama arsenal, dengan postur yang tinggi serta passing dan finishing yang akurat menjadikan nya seorang gelandang yang komplit. Bersama arsenal ia meraih banyak gelar di kancah domestik seperti liga Inggris dan FA Cup, bahkan bersama arsenal juga iya pernah merasakan musim yang sempurna di kala arsenal tak terkalah kan selama semusim di tahun 2003/2004. Namun dimusim berikut nya dia memutuskan untuk pindah ke juventus, viera bertemu kembali dengan arsenal di ajang perempat final liga Champion 2005/2006, saat itu arsenal menang 3-0 atas juventus klub yang di bela viera, seiring merebak nya kasus calciopolli yang menyebabkan juventus terdegradasi ke seri b, viera memutuskan pindah ke intermilan, di inter dia kurang mendapat tempat karna kalah bersaing dengan dejan stancovic dan cambiaso. Lalu iya memutuskan pindah ke mencester city dan mengakhiri kari profesional nya bersama city.

Alexsander Helb, iya merupakan gelandang yang memiliki kecepatan tinggi, dribling yang bagus dan passing yang akurat, namun iya memutuskan pindah ke barcelona menyusul rekan satu tim nya di arsenal yaitu Thiery Henry yang lebih dulu ke barca, sial bagi Helb cidera memaksa nya untuk tidak tampil maksimal sehinga di pinjamkan ke stuttgart, setelah kembali dari masa peminjaman nya tempat utama tak kunjung di raih oleh helb, sehingga iya memutuskan kembali ke liga inggris bersama Brimingham City.




Emanuel Adebayor, stiker asal togo ini  mejadi ujung tombak bagi the gunner arsenal sepeninggalan thiery henry, dia cukup di sayang oleh fans arsenal karena selalu mencetak gol saat derby  berhadapan dengan Tottemham Houspur yang merupakan  rival arsenal di london utara. Namun pada tahun 2009 iya pindah ke Manchester City, dan saat city berhadapan dengan arsenal di liga primer iya membuat selebrasi yang memancing kemarahan fans arsenal saat berhasi mencetak gol ke gawang arsenal, iya berlari mengelilingi lapangan sebelum akhir nya berhenti dan berselebrasi di depan pendukung arsenal. Karir nya di city pun tidak sebagus saat di arsenal, kedatangan stiker top ke city akhir nya membut adebayor tersingkir, paruh musim 2010/2011 iya di pinjam kan ke Real Madrid meski iya bermain baik di madrid, namun tak dapat membuat mourinho tertarik dan mempermanen kan nya, dan di musim terbaru liga inggris ini iya kembali di pinjamkan, kali ini ke sesama klum liga inggris yaitu Tottemham Houspur.

Jadi menari untuk disimak, apakah nasib Cesc Fabregas dan Samir Nasri akan seperti bintang-bintang arsenal yang lainnya, atau mereka dapat mematahkan anggapan bahwa bintang arsenal tidak akan sukses di klub lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar